Rabu, 06 Juni 2012


SOAL PKN  KELAS XI 


1.      Agar hukum internasional dapat dipatuhi oleh semua bangsa dan Negara,sikap mental utama yang harus ditanamkan bagi setiap pemimpin Negara adalah …
a.    Sportif                                                       d. Terbuka
b.   Tanggung jawab                                        e. Peduli
c.    Komitmen
2.      Orang / lembaga yang dibebani hak dan kewajiban hukum disebut….
a.    Obyek hukum                                           d. Penegak hukum
b.   Sasaran hukum                                          e. Perangkat hukum
c.    Subyek hukum
3.      Subyek hukum internasional dibedakan atas dua golongan, yaitu….
a.       Individu engan Negara                                        d. Negara dan pemerintah
b.      Negara dengan organisasi internasional              e. Negara dan bukan negara   
c.       Individu dan organisasi internasional
4.      Ubi societas ubi ius berarti……..
a.       Dimana ada Negara disanaada pemerintah
b.      Dimana ada Negara disana ada rakyat
c.       Dimana ada pemerintah disana ada demokrasi
d.      Dimana ada masyarakat disana ada hukum
e.       Dimana ada hukum disana ada legalitas
5.      Asas resiprositas berarti ……
a.    Setiap Negara memiliki hak yang sama
b.   Setiap Negara wajib mentaati hukum internasional
c.    Setiap pelanggaran pasti akan dikenai sanksi
d.   Tindakan suatu Negara terhadap Negara lain akan mendapat balasan
e.    Tidak ada satupun subyek hukum
6.      Pihak-pihak yang mengadakan perjanjian harus mentaati seluruh isi perjanjian tersbut, ini makna adalah asas….
a.    Teritorial                                                     d. Legality right
b.   Pacta sunt servanda                                   e. Jus cogen    
c.    Law of reciprocity
7.      Hubungan RI – Negara lain dalam arti nonpolitis diwakili oleh ….
a.    Ambassador                                               
b.   Gerzant                                                       d. Korps Diplomatik
c.    Korps konsuler                                           e. Menteri residen
8.      Tokoh Indonesia yang mengukir sejarah terbentuknya ASEAN pada tahun 1967 adalah….

a.    Muhammad Hatta
b.   A.H.Nasution                                                         d. Sri Sultan Hamengkubuwono IX
c.    Adam Malik                                               e. Sudarmono
9.      Hal yang dilarang alam melakukan kerjasama internasional adalah…
a.    Kooperative
b.   Negosiasi                                                    d. Representasi
c.    Intervensi                                                    e. Nonintervensi
10.  Tahap terakhir dalam pembuatan perjanjian internasional adalah………..
a.    Permufakatan
b.   Pemantauan                                                d. Negotiation
c.    Ratification                                                 e. Signature
11.  Secara umum titik berat hubungan internasional antara lain sebagai berikut, kecuali…
a.    Politik
b.   Idiologi                                                       d. Sosial
c.    Agama                                                        e. Ekonomi
12.  Asas hubungan internansional yang didasarkan pada kekuasaan Negara terhadap warga negaranya disebut asas….
a.    Territorial
b.   Kebangsaan                                                d. Persamaan dalam hukum
c.    Kepentingan umum                                    e. Pacta Sunt Servanda
13.  Suatu perjanjian antara dua Negara atau lebih untuk mencapai hubungan hukum mengenai obejk hukum (kepentingan) yang sama disebut…
a.       Piagam
b.      Charter                                                        d. Agrement
c.       Traktat                                                        e. Konvensi
14.  Dalam melakukan negosiasi, suatu Negara dapat mewakilkan kepada orang-orang berikut, kecuali….
a.       Kepala Negara
b.      Mentri luar negeri                                       d. pejabat yang diberi surat kuasa penuh
c.       Kuasa usaha                                                e. Duta besar

15.  Berikut ini yang tidak termasuk angota tetap Dewan Keamanan PBB adalah……
a.       Inggris
b.      Amerika Serikat                                          d. Cina
c.       Perancis                                                      e. Kuba
16.  Dibawah ini yang tidak termasuk dalam alat-alat perlengkapan organisasi PBB adalah…….
a.    Majelis Umum
b.   Dewan Keamanan                                      d. Dewan ekonomi dan sosial
c.    Dewan Perwalian                                       e. Mahkamah Internasional
17.  Salah satu penyebab timbulnya sengketa internasional adalah faktor politis, yaitu berupa…
a.    Pengaruh idiologi
b.   Batas wilayah                                             d. Faktor budaya
c.    Kewarganegaraan                                       e. Lingkungan hidup
18.  Cara penyelesaian sengketa secara paksa adalah sebagai berikut, kecuali
a.    Perang
b.   Retorsi                                                        d. Intervensi
c.    Blockade                                                    e. Mengusir pewakilan diplomatik
19.  Penyelesaian perkara dengan cara menyerahkan kepada orang-orang tetentu yang ditunjuk untuk menyelesaikan perkara disebut…..
a.    Negosiasi
b.   Konsiliasi                                                    d. Yudisial
c.    Arbitrasi                                                      e. Rekontruksi
20.  Terjadinya sengketa internasional selalu diawali oleh ……..
a.    Persaingan kepentingan antar Negara
b.   Konflik bersenjata antar etnis
c.    Perbedaan pandangan/pendapat tentang suatu perkara
d.   Pelanggaran peraturan perundang-undangan
e.    Negara besar yang ingin menguasainegara kecil
21.  Prosedur penyelesaian sengketa internasional dapat diselesaikan melalui pendekatan:

a.    Politik dan hukum
b.   Hukum dan praktis                                     d. Hukumdan kekerasan
c.       Teknik dan teoritis                                      e. Yuridis dan sosiologis
22.  Terhadap suatu Negara hukum internasional, maka dapat berakibat ……..
a.    Dikucilkan dari pergaulan internansional
b.   Dikeluarkan keanggotaannya dari PBB
c.    Menerima sanksi militer dari PBB
d.   Mendapat embargo besama dari Negara-negaradi dunia
e.    Kepala negaranya dapat diajukan ke Mahkamah Internasional
23.  Dalam hal pihak yang berperkara terhadap keputusan Mahkamah Internasional merasa dirugikan, maka dapat ditempuh dengan cara….
a.    Meminta grasi ke Sekjen PBB
b.   Mengabaikan keputusan tersebut               d.  Mengajukan Kasasi
c.    Mengajukan banding                                  e. Mengajukan revisi keputusan
24.  Ruang lingkup dalam sengketa hukum internasional mencakup perkara-perkara di bawah ini, kecuali……
a.    Negara  dengan Negara
b.   Negara dengan kesatuan bukan Negara     d. Antara individu dengan negara
c.    Negara dengan koporasi asing                    e. Negara dengan individu
25.  Hakim Mahkamah Internasional alam memutuskan sengketa dapat didasarkan pada kepantasan dan kebaikan dengan mengabaikan hukum, dengan syarat….
a.    Hakim merasa lebih adil dibanding dengan pertimbangan hukum
b.   Sumber hukum internasional tidak bersifat mengikat hakim dlm memutus perkara
c.    Tidak ada sumber hukum formil dalam memutus perkara tersebut
d.   Para pihak yang berperkara menyetujuinya
e.    Tidak diturunkannya hukum dalam perkara tersebut
26.  Ada dua macam yuridiksi pengadilan internasional, yaitu yuridiksi untuk memutuskan perkara pertikaian (contention case) dan …………
a.    Adanya unsur kesalahan (error) pada saat perjanjian dibuat
b.   Untuk membuat opini berupa nasehat (advisory opinion)
c.    Terdapat penyalahgunaan atau kecurangan
d.   Pelanggaran perbatasan antar Negara
e.    Bertentangan dengan suatu kaidah hukum internansional
27.  Berikut ini yang bukan subjek hukum internasional adalah….
a.    Negara
b.   Tahta suci                                                   d. Individu
c.    Pemberontak                                               e. Aliran agama tertentu
28.  Tujuan ASEAN yang erat kaitannya dengan kondisi poitik Indonesia adalah ……
a.    Mempererat petumbuhan ekonomi di kawasan Asia Tenggara
b.   Meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional
c.    Meningkatkan kerja sama yang aktif dalam bidang ekonomi
d.   Saling memberikan bantuan dan sarana-sarana latihan
e.    Meningkatkan penggunaan pertanian dan industri
29.  Badan Internasional yang berada di bawah naungan Dewan Ekonomi dan Sosial yang menangani masalah perburuhan internasional adalah ……
a.    FAO                                                          
b.   WHO                                                          d. ITU
c.    UPU                                                           e. ILO
30.        Yang dimaksud dengan subjek hukum internasional adalah …..
a.    Pihak-pihak yang mengadakan perjanjian
b.   Pemegang hak dan kewajiban dalam hukum internasional
c.    Orang-orang yang sudah cakap hukum
d.   Negara-negara merdeka
e.    Negara-negara yang tergabung dalam PBB 

Jumat, 04 Mei 2012


Soal Kelas X (Kewarganegaraan)

Jawablah pertanyaan di bawah ini!
1.      Proses naturalisasi biasa sekurang-kurangnya telah tinggal di Indonesia berturut-turut …..
a.       3                                              c. 5
b.      4                                              d. 6                              e. 7
2.      Hak untuk memilih suatu keawrganegaraan disebut…
a. repudiasi                       b. angket                      c. interpelasi               
      d.budget                            e. opsi
3.      Seorang yang lahir di Negara A dengan asas Ius Soli lahir di Negara B dg Ius Sanguinis, maka status kewarganegaraan orang tsb adalah ……
 a. ius soli                           b. apatride                    c. biptaride
       d.ius sanguinis                   e. repudiasi
4.      orang yang bertempat tinggal dan menetap dalam suatu Negara disebut…
 a. rakyat                             b. penduduk                c. warga Negara                      
       d.bukan penduduk               e. orang asing
5.      Hak atas kebebasan berserikat dan berkumpul diatur dalam UUD 1945 pasal…..
 a. 24                                 b. 27                           c. 26
       d. 25                                 e. 28
6.      Semua orang yang berada dan berdiam dalam suatu Negara dinamakan…
a. rakyat                           b. penduduk                c. warga Negara                      
d.bukan penduduk             e. orang asing
7.      Asas kewarganegaraan yang mendasarkan pada pertalian darah adalah …
a. Opsi                               b. Ius Soli                    c Ius sanguinis
d. bipatride                          e. apatride
8.      Mereka yang berada dalam wilayah Negara hanya untuk sementara waktu adalah…
a. rakyat                             b. penduduk                c. warga Negara                      
d.bukan penduduk               e. orang asing
9.      Berdasarkan pasal 31 UUD 1945, setiap warga Negara memiliki persamaan hak untuk …
a. mendapatkan pendidikan             b. membentuk partai politik     c. berpolitik
d. berserikat                                   e. berkumpul  
10.  Dalam UUD 1945, prinsip non diskriminasi terdapat dalam ….
a. pasal 28 A                      b. pasal 28 B                c. Pasal 28 C
d. Pasal 28 D                     e. Pasal 28 E
11.  Pemerolehan kewarganegaraan yang bukan karena pemberlakuan asas ius solid an ius sanguinis disebut…
a. pewarganegaran                         b. Permohonan                        c. Pengajuan warga Negara
d. pernyataan menjadi WN              e. proses hukum WN
12.  Jika seseorang menjadi WNI tanpa melakukan tindakan hukum karena mempunyai jasa-jasa terhadap Negara maka proses ini disebut….
a. Stelsel aktif                                b. hak opsi                               c. stelsel pasif
d. naturalisasi                                 e. hak repudiasi
13.  Orang yang memperoleh kewarganegaraan dengan cara mengajukan permohonan kepada pengadilan negeri disebut…
a. Apatride                                     b. Naturalisasi                          c. Opsi
d. repudiasi                                     e. Legitimasi
14.  Undang-undang Kewarganegaraan yang berlaku sekarang adalah…
a. UU No. 22 tahun 1958              b. UU No. 62 tahun 1958        c. UU No. 4 tahun 1969
d. UU No. 9 tahun 2006                e. UU No. 12 tahun 2006
15.  Latar belakang pentingnya persamaan kedudukan warga Negara adalah …
a. Homo himini lupus                                b. manusia diciptakan berkasta-kasta
c. manusia merupakan makhluk individu    d. Scr intrinsik manusia diciptakan sama
e. warga Negara dianggap kurang berperan dalam proses demokrasi
16.  Ketentuan tentang asaskewarganegaraan Inonesia yang dianut adalah ……
a.       Tempat kelahiran                     b. keturunan murni                  c. swadaya
d. persamaan hak                           e. campuran
17.  Naturalisasi istimewa diberikan kepada ….
a.       Orang asing yang lahir di negara Indonesia
b.      Orang asing yangmenetap 10 tahun di Indonesia
c.       Warga Negara asing yang sudah lama bertugas di Negara lain
d.      Orang asing yang telah berjasa di Negara penerima
e.       Orang asing yang telah mendapat suakapolitik
18.  Mengakui persamaan kedudukan dalamkehidupan bermasyarakat dapat diartikan …
a.       Memperlakukan mansuia sesuai harkat dan martabatnya
b.      Menghargai dan menghormati kelebihan orang lain
c.       Bersedia menerima perbedaan dalammayarakat
d.      Berlaku sopan dan ramah  kepada setiaporang
e.       Mengakui keberadaan orang lain
19.  Andi masuk dinas tentara asing tanpa ijin Menteri Kehakiman, akibat hal tersebut,maka status kewarganegaraan Andi akan mengalami …
a.       Kewarganegaraan tetap
b.      Hilangnya kewarganegaraan
c.       Mempunyai kewarganegaraan rangkap
d.      Kewarganegaraantidak tetap
e.       Menjadi warga Negara asing
20.  Naturalisasi istimewa dapat diberikan bagi warga asing atas jasanya kepada Indonesia oleh presiden dengan persetujuan ….
a.       MA                              b. MPR                                    c. BPK
d.  DPR                              e. Kejaksaan Agung



Jawablah dengan singkat dan jelas!

1.      Jelaskan lima syarat untuk menjadi WNI bagi orang asing!
2.      Sebutkan tiga macam cara untuk memperoleh kewarganegaraan!
3.      Jelaskan yang dimaksud persamaan kedudukan warga Negara!
4.      Mengapa prinsip persamaan kedudukan warga Negara itu diperlukan
5.      Apa yang dimaksud dengan “Pewarganegaraan”?

Sabtu, 07 April 2012


DISIPLIN DALAM ORGANISASI

1.    Umum.           Pengertian disiplin dapat ditinjau dari segi organisasi dimana pada umumnya termasuk dalam aspek pengawasan yang sifatnya lebih keras dan tegas (hard and coherent). Dikatakan keras karena ada sanksi dan dikatakan tegas karena adanya tindakan sanksi yang harus dieksekusi bila terjadi pelanggaran. Terdapat dua jenis disiplin dalam organisasi, yaitu disiplin preventif dan disiplin korektif.
2.    Disiplin Preventif.
a.         Pengertian Disiplin Preventif. Disiplin preventif adalah tindakan yang mendorong para karyawan untuk taat kepada berbagai ketentuan yang berlaku dan memenuhi standar yang telah ditetapkan. Artinya melalui kejelasan dan penjelasan tentang pola sikap, tindakan dan prilaku yang diinginkan dari setiap anggota organisasi, untuk mencegah jangan sampai para karyawan berperilaku negative yang pada akhirnya akan merugikan organisasi.
b.         Tujuan Pendisiplinan Preventif . Tujuan dari pendisiplinan preventif adalah untuk mendorong karyawan agar memiliki disiplin pribadi yang tinggi, agar peran kepemimpinan tidak terlalu berat dengan pengawasan, yang dapat mematikan prakarsa, kreativitas serta partisipasi sumber daya manusia.
c.         Hal – hal yang Perlu Diperhatikan dalam Disiplin Preventif. Ada beberapa hal yang perlu mendapatkan perhatian dalam menerapkan disiplin preventif :
1)         Para anggota organisasi perlu didorong, agar mempunyai rasa memiliki organisasi, karena secara logika seseorang tidak akan merusak sesuatu yang menjadi miliknya.
2)         Para karyawan perlu diberi penjelasan tentang berbagai ketentuan yang wajib ditaati dan standar yang harus dipenuhi. Penjelasan dimaksudkan seyogyanya disertai oleh informasi yang lengkap mengenai latar belakang berbagai ketentuan yang bersifat normatif.
3)         Para karyawan didorong, menentukan sendiri cara-cara pendisiplinan diri dalam rangka ketentuan-ketentuan yang berlaku umum bagi seluruh anggota organisasi
3.    Disiplin Korektif
           
a.        Pengertian Disiplin Korektif.       Disiplin korektif adalah upaya penerapan disiplin kepada karyawan yang nyata-nyata telah melakukan pelanggaran atas ketentuan-ketentuan yang berlaku atau gagal memenuhi standar yang telah ditetapkan dan kepadanya dikenakan sanksi secara bertahap.
                 
Bila dalam instruksinya seorang karyawan dari unit kelompok kerja memiliki tugas yang sudah jelas dan sudah mendengarkan masalah yang perlu dilakukan dalam tugasnya, serta pimpinan sudah mencoba untuk membantu melakukan tugasnya secara baik, dan pimpinan memberikan kebijaksanaan kritikan dalam menjalankan tugasnya, namun seseorang karyawan tersebut masih tetap gagal untuk mencapai standar kriteria tata tertib, maka sekalipun agak enggan, maka perlu untuk memaksa dengan menggunakan tindakan korektif, sesuai aturan disiplin yang berlaku.
b.         Tahapan Pemberian Sanksi Korektif
1)         Peringatan Lisan (oral warning). Diberikan secara langsung melalui teguran oleh atasan atau pimpinan dalam suatu organisasi atau satuan kepada bawahan.
2)         Peringatan Tulisan (written warning). Peringatan secara tertulis diberikan secara bertahap apabila peringatan secara lisan masih diabaikan.
3)         Disiplin Pemberhentian Sementara (discipline layoff). Tindakan pemberhentian sementara dilakukan apabila kesalahan yang dibuat oleh karyawan atau bawahan terjadi dan terjadi lagi, sehingga perlu tindakan secara tegas untuk menimbulkan efek jera kepada karyawan.
4)         Pemecatan (discharge). Pemecatan merupakan tindakan atau sanksi korektif terakhir yang dijatuhkan apabila dinilai hal tersebut pantas diberikan kepada karyawan yang selalu berbuat kesalahan dan tidak ada keinginan untuk memperbaikinya.
c.         Hal – hal yang Perlu Diperhatikan Dalam Disiplin Korektif.                               Menerapkan disiplin korektif perlu memperhatikan hal-hal :
1) Karyawan yang diberikan sanksi harus diberitahu pelanggaran atau kesalahan apa yang telah diperbuatnya.
2)  Kepada yang bersangkutan diberi kesempatan membela diri
3) Dalam hal pengenaan sanksi terberat, yaitu pemberhentian, perlu dilakukan “wawancara keluar” (exit interview) pada waktu mana dijelaskan antara lain, mengapa manajemen terpaksa mengambil tindakan sekeras itu.

 .